Foto: iPad Terbaru

Membedah Apple iPad Baru




New iPad, akan dijual seharga US$499- US$658, untuk beberapa negara sudah dapat dipesan di situs Apple, dan akan mulai didistribusikan antara 16 Maret hingga 22 Maret.

 
Apple telah menentukan nama tablet baru buatannya ini sebagai 'the new iPad'. Padahal sebelumnya orang-orang mengira tablet baru ini akan dinamakan 'iPad 3' atau 'iPad HD'.





New iPad memiliki layar tablet terbaik di antara tablet-tablet lainnya. Layarnya mampu menampilkan gambar HD sekualitas layar 'Retina Display' di iPhone 4S, yang memiliki saturasi warna 40% lebih baik ketimbang iPad 2. Tak ayal, layar iPad baru ini merupakan layar dengan piksel terbaik di antara perangkat mobile lainnya.



Apple mengatakan bahwa mata manusia tidak dapat lagi membedakan piksel-piksel melebihi resolusi layar sebesar 264ppi 2048 x 1536 atau 3,1 juta piksel. Ini sebabnya kemudian layar ini dikatakan berkualitas "Retina Display".



iPad baru memiliki prosesor A5X yang diklaim dua kali lebih cepat dan memiliki kinerja empat kali lebih baik, dibandingkan dengan prosesor Nvidia Tegra 3 yang digunakan oleh sebagian besar tablet Android tercanggih saat ini.



Prosesor A5X yang digunakan iPad baru diklaim Apple bakal berlari kencang dan dapat memukai para hardcore gamer dan para pengguna software penyunting video.



iPad baru memiliki kamera belakang iSight lima megapiksel yang dilengkapi dengan fitur otoekspos (bukaan otomatis), otofokus serta pendeteksi wajah otomatis (auto-face detection), sehingga pengguna bisa mendapat kualitas gambar yang baik dari kamera bawaan tablet ini.



Tak hanya itu, kamera ini juga memiliki kemampuan merekam video full HD 1080p dengan fitur penyetabil gambar (image stabilisation).



Update baru sistem operasi iOS 5.1 akan mulai tersedia lewat iTunes beberapa hari mendatang, dan tablet iPad Baru akan segera tersedia di pasaran mulai 16 Maret secara serentak di AS, Inggris, Kanada, Jepang, Jerman, Prancis dan Swis. Setelah itu negara-negara lainnya menyusul beberapa pekan kemudian. iOS 5.1 juga menyediakan fitur asisten pribadi virtual Siri untuk para pengguna berbahasa Jepang, pekan ini.


Di peluncuran iPad baru, Apple juga mengumuman Apple TV, yang kini mampu memainkan film-film 1080p lewat iCloud di layar TV HD. Selain itu, Apple TV yang bakal tersedia di pasaran pada 16 Maret nanti itu, juga bisa dimainkan melalui iPad Baru.


Rumor yang bertebaran mengatakan bahwa Apple akan mengenyahkan tombol 'home' sekaligus memperkenalkan dock connector barunya dengan iPad. Untung bagi para pengguna yang menyukai nilai kesederhanaan dan kemudahan, karena Apple ternyata memilih untuk terus menggunakan tombol ini.


Untuk soal faktor bentuk, iPad Baru justru lebih tebal dan lebih berat ketimbang pendulunya: iPad 2. Dulu tebalnya hanya 8,8 mm kini menjadi 9,4 mm dan beratnya semula 601 gr kini menjadi 652 gr.


Apple tidak merubah bandrol harga untuk iPad baru ini, dengan harga model 16GB dan wi-fi saja, mulai dari US$499 di AS. Sementara iPad baru versi 64GB, 4G/wi- dijual seharga US$829. Usia baterai relatif tak berubah, dengan lama pemakaian sekitar 10 jam sekali pengisian.



Fitur 4G yang disediakan tablet ini akan sangat bermanfaat bagi para pengguna yang berada di negara-negara yang telah memiliki jaringan LTE, seperti AS. Langkah cerdas yang diambil bertepatan peluncuran ini, Apple menurunkan harga model iPad 2, untuk bersaing dengan tablet murah Amazon Kindle Fire.



 

iPad baru kini memiliki sesuatu yang baru d bagian bawah: mikrofon, yang mendukung fitur pendikte suara (Voice dictation) alias SIRI, yang akan mendukung bahasa Inggris (AS dan Inggris, dan Australia), Prancis, Jerman dan Jepang. Kita tunggu sejauh mana SIRI mampu memahami aksen-aksen setempat.



Tim Apple telah bekerja sangat keras untuk membuat software baru di tablet ini terlihat menawan, begitu kata petinggi Apple Paul Schiller, saat peluncuran. Ketika software-software di demokan lewat iPad baru ini, berbagai aplikasi dan game memang terlihat berjalan lebih baik.



Misalnya saja iPhoto yang merupakan aplikasi baru yang paling impresif. Tak kalah menarik, beberapa game mobile dari pengembang Namco dan Epic juga hadir, seperti 'Sky Gamblers' dan 'Infinity Blade: Dungeons' - di iPad baru. Mike Capps dari Epic mengatakan bahwa iPad baru ini mengalahkan Xbox 360 atau PS3 untuk urusan memori maupun resolusi layarnya.



Sumber

0 Response to "Foto: iPad Terbaru"

Post a Comment